Cara mengecek plagiasi artikel SEO

Plagiasi merupakan tindakan menyalin karya (medium apapun teks, foto, video, benda) baik sebagian atau sepenuhnya. Tindakan plagiasi bisa terjadi dimanapun dan dilakukan siapapun. Terutama dalam pembuatan karya tulis, artikel blog, dan laporan.

Tindakan plagiasi di lingkup akademik merujuk tindakan plagiasi karya tulis. Contoh plagiasi yang sering kali terjadi mengutip tanpa mencantumkan sumber, mengutip seluruh paragraf, menyalin keseluruhan tulisan.

Plagiasi di lingkup blogger seperti tindakan plagiasi keseluruhan konten, dan spin artikel tanpa mencantumkan sumber dan referensi. 

Menghindari tindakan plagiasi, yaitu dengan mencantumkan sumber di daftar pustaka, melakukan parafrase. Menyalin selanjutnya menyusun paragraf dari karya orang dan mengubahnya kalimat sendiri tetap perlu dicantumkan sumber, karena idenya berasal dari karya yang dikutip tersebut.

Mengurangi resiko plagiasi, beberapa aplikasi berbasis web ini memberikan gambaran terkait tindakan plagiasi yang dilakukan oleh penulis. Penulis dapat mengetahui paragraf mana yang mengandung plagiat, sehingga perlu dibetulkan dengan parafrase misalnya ataupun menambahkan kutipan sumber. 

3 aplikasi cek plagiasi online yang dapat kamu manfaatkan 

1. Dupli Checker-Gratis

Kamu bisa masukkan maksimal 1000 kata Hasilnya berupa % “No Plagiarism Detected!”. Penggunaan Buka duplichecker.com masukan konten kamu pada kotak yang tersedia. 

Cek plagiasi Duplichecker

2. Small SEO Tools-Gratis

Kamu bisa masukkan maksimal 1000 kata Hasilnya berupa % “Unique / Plagiarism” Penggunaan Buka smallseotools.com Pilih plagiarism check Masukan konten kamu pada kotak yang tersedia.

Small SEO Tools

3. Quetext

Kamu bisa manfaatkan https://www.quetext.com/plagiarism-checker untuk cek plagiasi karya mu secara gratis. Quetext biasanya dipakai oleh para blogger untuk menilai apakah artikel yang mereka publikasikan memiliki tingkat plagiasi tinggi. 

Quetext

4. Turnitin-Berbayar

Biasanya digunakan oleh dosen/tenaga pendidik Penggunaan Biasanya disediakan oleh universitas/perpustakaan kamu cukup kirim karya yang ingin kamu cek.

Cek plagiasi melalui turnitin
Gani Nur Pramudyo
Gani Nur Pramudyo Halo saya Gani! Saya blogger yang menginspirasi melalui tulisan, peneliti metadata, dan long-life learner. Keperluan narasumber, silakan hubungi saya.

Posting Komentar untuk "Cara mengecek plagiasi artikel SEO"